Selasa, 14 Desember 2010

Apa itu Sistem Informasi

Keterkaitan komponen-komponen dalam pengumpulan (atau menerima),proses, menyimpan dan mendistribusikan informasi untuk mendukung pembuatan keputusan (decision making), mengkoordinasi serta mengkontrol. Sistem informasi juga membantu, manajer dan para pegawai (pekerja) menganalisa masalah, menggambarkan ‘subyek’ yang kompleks dan membuat (menghasilkan) produk-produk baru.

Sistem informasi juga terdiri dari informasi tentang manusia yang terlibat, tempat dan suatu organisasi atau lingkungan disekitar.

Ada 3 aktifitas pada sistem informasi menghasilkan informasi pada organisasi yang diperlukan untuk membuat suatu keputusan, pengkontrolan, analisa masalah-masalah dan membuat produk baru atau layanan. Aktifitas itu
adalah INPUT–PROCESS dan OUTPUT.


  1. INPUT : menangkap atau pengumpulkan data mentah (raw data) didalam organisasi atau dari luar organisasi – environment / lingkungan
  2. PROSES : menterjemahkan data input kedalam bentuk yang lebih berarti.
  3. OUTPUT: mentransfer informasi yang telah diproses kepada manusia dan aktivitasnya.
Sistem informasi juga memerlukan feedback yang dihasilkan dari output, yang dikembalikan dan digunakan oleh elemen organisasi untuk membantu mereka, mengevaluasi atau me-nyempurnakan inputan yang akan dimasukkan.

Management dibagi kedalam 3 level dasar:
1. Strategic (top level) managers
2. Tactical (middle level) managers
3. Operational (low level) managers

Manajer : adalah seorang yang bertanggung jawab untuk menggunakan sumber daya yang ada; orang, material/peralatan, tanah, informasi, uang untuk mencapai tujuan dari organisasi
Manajer berkerja untuk mencapai tujuan mempunyai 5 fungsi yang spesifik ;
  1. Planning : Orientasi kemasa depan dari pengembangan yang akan dilakukan untuk tujuan jangka pendek maupun jangka panjang dari organisasi
  2.  Staffing : penyusunan dan training ke personel untuk mencapai tujuan.
  3. Organizing : Penyediaan sumber daya dan struktur yang mana setiap personel bertanggung jawab dan dapat dihandalkan untuk berkerja agar tercapainya suatu tujuan.
  4. Directing : Memberikan keteladanan/memimpin dalam mengarahkan personel, dan dapat berkomunikasi serta mempunyai inovasi.
  5. Controlling resources : Melibatkan pengembangan procedure untuk mengukur kinerja dalam mencapai tujuan dan dapat membuat penyesuaian-penyesuaian yang dirasakan perlu untuk mengarahkan organisasi dapat bergerak mencapai tujuan.
Semoga dapat bermanfaat...terima kasih..^__^